BAZNAS Dampingi Mustahik Urus Administrasi Kependudukan

Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) melalui Mualaf Center BAZNAS (MCB) melakukan advokasi, membantu mustahik yang kesulitan dalam kepengurusan administrasi di daerah Tambun, Kelurahan Mustika Jaya, Bekasi.

Mustahik binaan Lembaga MCB itu kesulitan untuk mengurus kartu keluarga (KK) dan Surat Tanda Kurang Mampu (SKTM) dari seorang ibu tiga anak bernama Rina Aprlianti.

Ustadz Ardy, Dai MCB mengatakan, bentuk pendampingan BAZNAS yang dilakukan pada mustahik tidak hanya soal peningkatan keimanan dan keilmuan saja, tapi termasuk didalamnya juga bantuan advokasi.

“BAZNAS juga melakukan pendampingan yang berkaitan dengan perhatian terhadap mustahik yang dapat menunjang keistiqomahannya dalam ber-Islam,” katanya.

Kegiatan ini menjadi salah satu bagian dari program Mualaf Center BAZNAS (MCB) dalam rangka membantu dan menjaga seorang mualaf untuk lebih dekat dengan tangan-tangan bantuan saudara seimannya.

“Dengan menjadi lembaga yang tanggap dan responsif terhadap permasalahan muala-mualaf binaan BAZNAS, hal ini insya Allah dapat membantu melengkapi beragam keperluan saudara kita,” kata Ustadz Ardy.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here